Tahukah Anda Gigi Copot Bisa Di Pasang Kembali ? Baca Selengkapnya
Gigi biasa terpukul saat kecelakaan atau olah raga kontak badan seperti rugby. Gigi depan yang paling rentan. Jika Anda kehilangan salah satu gigi permanen, Anda dapat menyelamatkannya dengan memasang cepat dan minta perawatan darurat. Jika sebuah gigi dipasang kembali kedalam tempatnya dalam 30 menit setelah tanggal, kemungkinan 90% dapat di selamatkan, dan tetap ada peluang hingga 2 jam. Gigi yang pecah, bagaimanapun, tidak dapat diselamatkan. Anak-anak kadang kala kehilangan gigi susu saat terjatuh, tapi ini digantikan gigi permanen.

Segera setelah kecelakaan, lakukan langkah berikut untuk memperbesar peluang menyelamatkan gigi Anda. Memasang kembali gigi adalah opsi terbaik, tapi jika Anda tidak bisa melakukan ini, Anda harus yakin gigi tidak kering saat mencari pertolongan.
  • Temukan gigi yang terlepas dan pegang ujung atasnya ( bagian mahkota gigi ), jangan akarnya. Jangna usap atau gosok keras untuk menghilangkan kotoran atau jaringan apapun yang menempel padanya. Bersihkan lembut dalam segelas air, tapi jangan di cuci di bawah air mengalir.
  • Taruh kembali gigi ke rongganya ( lihat teknik praktis memasang gigi )
  • Jika Anda tidak dapat mengembalikan gigi permanen ke rongganya, taruh gigi dibawah lidah atau bagian dalam pipi. Alternatif lainnya, taruh gigi di segelas susu atau sedikit ludah Anda.
  • Jika seorang anak kehilangan gigi susunya dan tempat giginya berdarah, bersihkan mulutnya dengan air dan taruh kapas atau perban di rongga giginya. Anak Anda menggigit kapasnya untuk menghentikan pendarahan.

Teknik Praktis Memasang Gigi Yang Terlepas


Pasang kembali gigi kapanpun bisa Anda sebaiknya mencoba menyelamatkan gigi permanen atau memasang kembali dengan cepat ke rongganya. Jangan lakukan ini, jika Anda khawatir gigi bisa tertelan.
  • Cuci tangan besih atau gunakan sarung tangan sekali pakai ( disposible ), jika tersedia. Ambil gigi di bagian mahkotanya dan pegang dengan mantap. Cek apakah posisinya benar sebelum menekannya keras ke rongganya. Lakukan ini meskipun rongga gigi berdarah.
  • Tekan gigi di tempatnya dengan jari, atau taruh sedikit perban di bawah gigi dan gigit perlahan. Pergi ke bagian gawat darurat rumah sakit atau ke dokter gigi untuk penanganan segera.
Demikianlah tips sederhana merawat dan memasang gigi yang terlepas akibat pukulan dan sebagainya, semoga informasi ini dapat membantu. Salam Sehat

Posting Komentar

Posting Komentar

Berkomentarlah dengan bijak dan tinggalkanlah jejak..
Jangan spamming ya. (o)
Terima Kasih..
Share ilmu ini untuk "bersama bantu sesama"... :)
Lihat Artikel Kami yang Lain --> KLIK