Saat berpuasa tubuh kekurangan cairan, hal ini menyebabkan mulut menjadi kering yang akhirnya menimbulkan bau. Karena saat berpuasa kelenjar air liur tidak memproduksi liur yang cukup untuk menjaga kesegaran mulut. Namun jangan sampai bau mulut menghalangi produktivitas anda di bulan Ramadhan.

Drg. Ratu Mirah Afifah GCClindent, MDSc, dokter gigi dan Professional Relationship Manager Oral Care, PT Unilever Indonesia, Tbk, menyampaikan bahwa menambah waktu menyikat gigi dapat menjadi salah satu cara untuk meminimalisir bau mulut.

“Karena bulan puasa, terjadi sedikit perubahan waktu dan jumlah sikat gigi. Jika biasanya sikat gigi dua kali sehari, kali ini ditambah menjadi tiga kali sehari,” jelas Drg. Mirah saat pembukaan Pepsodent Dental Expert Center (PDEC) di Gandaria City beberapa waktu.

berikut 10 tips untuk meminimalisir bau mulut saat sedang berpuasa adalah sebagai berikut.

  1. Air Putih.Minum air putih sebanyak 8-10 gelas selama kita berbuka dan saat sahur,sehingga bau mulut dapat dinetralisir dengan cepat. Air putih juga bermnafaat untuk meningkatkan produksi saliva ( air liur ) dalam mulut,sehingga dapat membantu menjaga kebersihan mulut dan gigi.
  2. Menggosok Gigi. Setelah berbuka dan sahur,gosoklah gigi secara menyeluruh termasuk bagian lidah. Jika kurang bersih dalam menyikat gigi dapat meninggalkan partikel makanan membusuk didalam mulut.
  3. Teh Hijau. Selain air putih, mengkonsumsi teh hijau tanpa gula saat sahur juga akan membantu mengatasi aroma tidak sedap pada mulut. Hal ini karena teh hijau mengandung zatpolyphenol yang dapat membantu membunuh bakteri pada mulut dan saluran pernafasan. Fungsi lain dari tanaman ini adalah mengurangi peradangan pada rongga mulut dan gangguan pernafasan yang disebabkan oleh asap rokok.
  4. Hindari Makanan Berbau Menusuk. Hindari pula mengkonsumsi makanan yang dapat menghasilkan bau tak sedap pada mulut seperti petai,jengkol,dan durian.
  5. Hindari Merokok. Hindari rokok karena merokok dalam kondisi tak berpuasa pun,merupakan salah satu penyebab bau mulut menjadi tak sedap.
  6. Kurangi Makanan Yang Manis. Kurangi makanan yang banyak mengandung gula untuk mencegak pengeroposan pada gigi. Hindari makanan yang mudah lengket pada gigi seperti cokelat,es krim,biskuit,dan kue basah lainnya. Jika ingin tetap mengkonsumsi makanan tersebut segera berkumur atau dibersihkan agar makanan tersebut tidak menempel pada gigi dalam waktu yang sangat lama.
  7. Gunakan Obat Kumur. Untuk hasil lebih maksimal,gunakan juga obat kumur antiseptik. Anda juga dapat menggunakan benang gigi untuk membersihkan sisa-sisa makanan pada sela-sela gigi yang tidak terjangkau dengan sikat gigi. Jangan lupa biasakan menggosok gigi sebelum tidur malam, karena biasanya sehabis taraweh kita akan makan lagi dan sikat gigi sebelum tidur membantu membunuh bakteri-bakteri dalam mulut.
  8. Hindari Tidur Terlalu Lama. Hindari tidur yang terlalu lama saat siang karena hal ini akan memacu bau mulut yang tidak sedap juga.
  9. Yoghurt. Dikutip MSN, penelitian terbaru menemukan, mengkonsumsi yoghurt setiap hari dapat mengurangi tingkat penyebab bau mulut. Hal ini karena yoghurt dapat menyingkirkan bakteri. Plak pada mulut serta penyakit gusi juga bisa berkurang. Sebaiknya, yoghurt yang dikonsumsi tidak memiliki rasa dan tanpa gula (plain yoghurt).
  10. Daun Mint. Saat sahur atau berbuka, kunyahlah makanan dengan bau khas seperti daun mint atau bisa juga kemangi. Selain itu dapat juga mengonsumi cengkeh, kayu manis dan biji kapulaga. Cara mengonsumsinya bisa dicampur dengan minuman Anda. Seperti dikutip Beautylish, bahan alami tersebut dapat mengusir aroma tidak sedap pada mulut.

Ada banyak cara untuk lebih mengoptimalkan bulan ramadhan yang penuh berkah ini. Selamat mencoba :)

sumber: deliknews.com
#snf

Posting Komentar

Posting Komentar

Berkomentarlah dengan bijak dan tinggalkanlah jejak..
Jangan spamming ya. (o)
Terima Kasih..
Share ilmu ini untuk "bersama bantu sesama"... :)
Lihat Artikel Kami yang Lain --> KLIK